Tips Menyiapkan Dana Merawat Orang Tua, Keuangan Tetap Aman

Daftar Isi

Tips Menyiapkan Dana Merawat Orang Tua, Keuangan Tetap Aman

tips menyiapkan dana orang tua

Saat memasuki usia senja, orang tua sudah tidak lagi produktif untuk bekerja sehingga tidak mampu memenuhi kebutuhan hidupnya. Di usia tersebut, anak harus merawat orang tua baik meluangkan waktu, tenaga, maupun materi. Beruntung jika orang tua Anda melek finansial dan sudah menyiapkan tabungan pensiun untuk menjalani masa tua.
 
Namun tidak sedikit orang tua di Indonesia yang menganggap anak adalah investasi. Mereka tidak menyiapkan aset uang untuk membiayai hidup di masa tua dan hanya menggantungkan sokongan dana dari anak-anaknya. Kondisi ini biasanya dialami oleh para sandwich generation. Membantu merawat orang tua memang menjadi tugas wajib seorang anak. Namun apabila tidak menyiapkan atau memiliki manajemen keuangan yang baik, maka finansial Anda bisa terganggu atau berantakan.

Supaya keuangan tetap aman saat mensupport kehidupan orang tua, Anda harus bisa mengelola keuangan secara bijak dan cerdas. Untuk memudahkan dalam mengatur keuangan, Anda perlu membuka rekening online. Saat ini syarat buka rekening online cukup sederhana dan pendaftarannya sangat mudah. Selain itu, Anda sejumlah tips menyiapkan dana merawat orang tua yang perlu Anda terapkan.

Tips Menyiapkan Dana Merawat Orang Tua

Setiap anak pasti ingin orang tuanya bisa menjalani masa tua dengan bahagia dan aman. Namun tidak sedikit anak yang kewalahan secara finansial saat harus spend uang untuk merawat orang tua. Mau tidak mau mereka harus membagi penghasilannya untuk mencukupi kebutuhan keluarga sendiri dan membantu hidup orang tuanya.

Berikut ini sejumlah tips yang perlu Anda terapkan supaya keuangan tetap aman saat merawat orang tua.

1. Membicarakan Sejak Awal

menyiapkan dana keuangan orang tua

Apabila Anda punya tanggungan untuk merawat orang tua, sebaiknya membicarakannya sejak awal bersama keluarga atau pasangan. Jika Anda sudah berkeluarga maka sangat penting untuk mendiskusikan kebutuhan keuangan untuk menghidupi orang tua. Apalagi jika persiapan tersebut hanya diperuntukkan bagi satu pihak orang tua.

Sebab merawat orang tua tidak hanya mengeluarkan waktu dan tenaga, namun juga uang. Jika tidak dibicarakan baik-baik dengan pasangan, maka keuangan keluarga Anda bisa terganggu. Sebab keluarga Anda juga memiliki kebutuhan pokok yang harus dipenuhi, mulai dari biaya makan, dana pendidikan anak, dana darurat, dan pengeluaran penting lainnya.

Anda harus pandai mengatur anggaran keuangan keluarga Anda dengan adanya tanggungan hidup orang tua. Tentukan seberapa banyak alokasi keuangan untuk kebutuhan orang tua dan utamakan keperluan keluarga Anda sudah terpenuhi. Sebaiknya alokasi dana untuk masa pensiun orang tua yaitu sekitar 5%-10% dari penghasilan. Usahakan untuk mencukupi dana darurat terlebih dahulu demi keamanan keuangan keluarga.

Jika Anda memiliki saudara, ajak mereka berdiskusi mengenai kebutuhan merawat orang tua. Sebaiknya bagi tanggung jawab dengan saudara Anda dalam menghidupi orang tua. Pembagian tanggungan dana bisa disesuaikan dengan kondisi masing-masing anak. Jika orang tua Anda memiliki dana pensiun, sebaiknya bicarakan bagaimana sebaiknya uang tersebut dikelola.

2. Menghitung Kebutuhan Dana

Supaya bisa mengatur keuangan dengan lebih baik, Anda perlu menghitung kebutuhan dana untuk merawat orang tua. Anda perlu mengetahui berapa pengeluaran orang tua setiap bulannya. Selain itu, perhitungkan juga usia harapan hidup orang tua. Jadi Anda bisa memperkirakan berapa biaya yang perlu dialokasikan untuk menanggung kehidupan orang tua.

Besaran biaya hidup orang tua juga dipengaruhi dari gaya hidupnya. Supaya lebih hemat, sebaiknya sarankan mereka untuk hidup sederhana atau tidak neko-neko. Saat usia tua biasanya pengeluaran transportasi dan akomodasi bisa ditekan. Namun biaya kesehatan berpotensi cukup menguras kantong.

Jangan lupa untuk menanyakan adakah utang yang dimiliki orang tua. Apakah ada juga kebutuhan membiayai pendidikan anaknya yang lain? Jika masih ada tanggungan utang, sebaiknya utamakan melunasi utang terlebih dahulu biar tidak menjadi beban di kemudian hari. Jika orang tua Anda mendapat dana pensiun maka bisa cukup membantu meringankan tanggungan Anda. Tanyakan bagaimana sistem pencairan dana pensiun tersebut.

3. Menyusun Prioritas Pengeluaran

Setelah mengetahui apa saja kebutuhan hidup orang tua dan seberapa besar biayanya, Anda perlu menyusun prioritas pengeluaran. Pastikan untuk mengalokasikan keuangan bagi hal-hal yang penting atau urgent terlebih dahulu. Pertama pastikan biaya makan sehari-hari tercukupi. Kemudian usahakan untuk segera melunasi utang-utang orang tua. Lalu utamakan untuk mencukupi kebutuhan akan kesehatan.
Bila ada saudara Anda yang masih sekolah, maka juga perlu dimasukkan dalam alokasi keuangan. Saat ingin menyokong dana pendidikan saudara, pastikan biaya sekolah anak sendiri sudah tercukupi. Untuk lebih meringankan tanggungan keuangan, Anda bisa membagi pembiayaan tersebut dengan saudara-saudara yang sudah bekerja. Sarankan juga agar saudara Anda mencari beasiswa atau sekolah sambil bekerja.

4. Amankan Biaya Kesehatan

Saat orang tua Anda semakin menua, biasanya akan rentan terserang penyakit. Anda harus selalu memantau kondisi orang tua dan memintanya cek kesehatan secara berkala. Pastinya biaya kesehatan orang tua menjadi prioritas penting. Sebaiknya Anda mengambil asuransi kesehatan untuk orang tua Anda.
Asuransi kesehatan akan memberikan pertanggungan keuangan ketika orang tua butuh berobat atau harus menjalani operasi. Adanya asuransi kesehatan bisa meringankan beban keuangan Anda. Selain itu, Anda juga bisa mendaftarkan orang tua dalam program BPJS Kesehatan.

5. Atur Pemberian Dana

Anda juga perlu memikirkan bagaimana cara atau sistem pemberian dana kepada orang tua. Apakah Anda ingin memberi uang bulanan, harian, atau per setengah tahun? Para pakar keuangan menyarankan agar bantuan dana pensiun orang tua diberikan dalam bentuk uang saku bulanan.

Orang tua juga sudah tidak terampil dalam mengelola keuangan karena kemampuan berpikirnya sudah menurun. Jadi sebaiknya Anda mengatur pengalokasian dana pensiun orang tua. Lantaran fisik orang tua juga sudah lagi prima, mau tidak mau Anda harus meluangkan waktu kesana-kemari untuk mengurus segala keperluannya. Jika ingin lebih menghemat dan agar tidak repot, sebaiknya ajak orang tua tinggal satu rumah dengan Anda.

6. Cari Sumber Pemasukan Tambahan

Tidak bisa dipungkiri bahwa menanggung hidup orang tua memang cukup menguras kantong. Tips supaya keuangan Anda tetap aman meski harus merawat orang tua adalah dengan mencari penghasilan tambahan. Dengan adanya keran pemasukkan lain, Anda bisa memiliki lebih banyak uang untuk keperluan keluarga sendiri.

Anda juga bisa membukakan bisnis bagi orang tua. Ajak orang tua Anda untuk menjalankan bisnis tersebut. Pastikan memilih bisnis yang tidak terlalu merepotkan orang tua di usianya yang sudah tidak produktif. Dari usaha tersebut, orang tua bisa memiliki penghasilan sendiri.

Menggunakan Rekening Online untuk Memudahkan Mengatur Keuangan

Bagaimana para sandwich generation, sudah tahu kan tips merawat orang tua tanpa mengganggu keuangan? Jika tidak disiapkan dan direncanakan sebaik mungkin, tanggungan hidup orang tua memang cukup memberatkan keuangan keluarga Anda. Oleh karena itu Anda perlu mengelola keuangan secara bijak dan cerdas.

Untuk memudahkan dalam mengatur keuangan, Anda perlu membuka rekening bank. Saat ini perbankan sudah menyediakan layanan tabungan online yang disesuaikan dengan kebutuhan di era digital. Dengan memakai tabungan online, Anda bisa mengelola dan memantau keuangan Anda secara lebih mudah karena dilengkapi dengan aplikasi yang bisa melakukan segala transaksi termasuk mengecek mutasi rekening.

Salah satu rekening online terbaik yang bisa Anda pilih adalah PermataME. PermataME adalah tabungan online yang disediakan oleh PermataBank. Syarat buka rekening online PermataME cukup sederhana. Pembukaan rekening juga bisa dilakukan secara online menggunakan aplikasi mobile banking PermataMobile X yang bisa diunduh di Play Store dan App Store.

Informasi lebih lengkap mengenai syarat buka rekening PermataME dan cara pendaftarannya bisa Anda baca di laman: https://www.permatabank.com/id/tabungan-retail/permatame.




Posting Komentar