Penyebab Embun di Kaca Mobil dan Cara Mengatasinya

Daftar Isi

Cara Mengatasi Embun di Kaca Mobil

Pernahkah anda mengalami berkendara dengan mobil di saat hujan? Lalu kemudian, kondisi kaca mobil menjadi berembun. Tantu saja hal ini sangat mengganggu dapan menyebabkan bahasa saat berkendara. 

Dampak Embun pada Kaca Mobil

Akibat adanya embun pada kaca mobil dapat mengurangi visibilitas atau daya pandang pengemudi. Berkurangnya daya pandang pengendara dapat berakibat buruk pada keselamatan pengendara dan juga penumpang di dalam kendaraan.

Embun di kaca mobil biasanya terjadi di kala hujan. Apa penyebabnya? Simak terus artikel dari kami ini. 

Cara Mengatasi Embun di Kaca Mobil


Penyebab Embun di Kaca Mobil

Embun yang timbul pada kaca mobil saat hujan adalah akibat proses kondensasi (pengembunan).

Embun di dalam kabin mobil muncul akibat tingginya kelembaban udara di dalam kabin. Selain itu juga disebabkan perbedaan suhu antara kabin dan di luar kabin.

Saat hujan, suhu di luar kabin lebih rendah daripada suhu di dalam kabin mobil. Akibatnya, uap air yang terkandung di dalam ruang kabin akan berkondensasi/mengembun. Uap air akan menempel pada kaca bagian dalam mobil, sehingga kaca menjadi berembun atau berkabut.


Tips Mencegah Embun pada Kaca Mobil

Munculnya embun/kabut akan sangat mengganggu saat sedang berkendara. Untuk menghindari timbulnya kabut atau Embun di Kaca Mobil, pemilik kendaraan bisa melakukan tips berikut ini:

1. Nyalakan AC anda. 

Dengan menghidupkan AC dan menurunkan suhu, maka temperatur udara di dalam kabin akan turun. Saat temperatur udara di luar dan di dalam kabin seimbang, maka tidak akan terbentuk embun pada kaca mobil.

Jadi, saat kita berkendara di waktu hujan, maka kita perlu menyalakan AC agar tidak terbentuk Embun di Kaca Mobil bagian dalam. Untuk itu, pastikan AC Mobil anda tetap dalam kondisi optimal saat berkendara.

2. Meresirkulasi Udara

Untuk mencegah atau menghilangkan embun pada kaca mobil dapat dilakukan dengan Resirkulasi udara. Resirkulasi udara maksudnya adalah memasukkan udara dari luar ke dalam kabin mobil. 

Dengan menekan tombol resirkulasi, maka temperatur udara di dalam kabin akan seimbang. Kita tidak perlu menggunakan tombol ini terlalu lama. Cukup apabila embun sudah hilang dari kaca mobil. 

3. Membuka Jendela

Cara yang lain untuk menghilangkan Embun pada kaca mobil yaitu dengan membuka jendela. Dengan membuka jendela maka udara luar akan masuk ke dalam kabin, sehingga kelembaban udara di dalam kabin sama dengan di luar kabin. 

Semoga informasi mengenai tips mencegah embun pada kaca ini dapat bermanfaat untuk anda. Terimakasih. 

Posting Komentar